Kemanakah kita akan mengangkasa?

Kemanakah kita akan mengangkasa? 

Mungkin sedikit berlebihan jika saya menggunakan kata mengangkasa. Namun bukan kata mengangkasa  yang patut diperdebatkan. Tapi jawaban dari pertanyaan yang seharusnya kita persiapkan dengan matang. Mungkin pertanyaan tersebut terdengar mudah, "kemana" tinggal kita jawaban tujuan kita bukan? Namun sering kali kita dipusingkan dengan hal-hal yang mengganggu perjalanan kita. Kita seakan hilang arah, lepas kendali dan menjadi sulit menentukan akan dibawa kemana hidup kita? Coba sekali lagi kita renungkan, sudahkah kita mempunyai jawaban yang tepat? Saya jujur menjawab "belum". Pertanyaan ini menjadi momok yang menakutkan bagi saya.

Mungkin awalnya tujuan kita jelas, sudah terpetakan sedemikian rupa dengan waktu yang terjadwalkan.  Namun lambat laun, banyak pertimbangan yang akhirnya membuat kita ragu untuk tetap pada rute tujuan awal. Pertanyaan kemanakah bukan lagi menjadi pertanyaan yang mudah kita jawab. Butuh amunisi lebih untuk kita menjawab. Tapi bukankah memang begitu prosesnya? Tinggal bagaimana pilihan kita, apakah pada tujuan awal dengan usaha ekstra atau berhenti di tujuan lain yang belum direncakan sebelum nya? Entahlah, lagi-lagi saya belum punya jawaban nya.

Namun yang terpenting adalah persiapkan bahan bakar, karena tanpa bahan bakar kita tidak bisa kemana-mana...

Comments

Popular Posts